Catatan Hari-68 PKL

March 14, 2019


Catatan Hari Ke-68 PKL

Hari : Kamis
Tanggal : 14 Maret 2019

Kemarin saya sempat melabeli Inventaris kantor Excellent, namun ada beberapa inventaris yang belum dilabeli hari ini, jadi hari ini saya sedikit melengkapi pekerjaan kemarin yang belum selesai. Setelah selesai, saya melakukan beberapa pekerjaan terkait Ceph dengan melakukan Upgrade versi Cluster ke Luminous.

Sebelum upgrade ada beberapa persiapan pada Node, seperti mengkonfigurasi Pool yang ada sampai menghentikan daemon ceph yang sedang berjalan. Setelah persiapan selesai maka Cluster dapat di upgrade. Ini merupakan yang pertama kali nya saya mengupgrade Ceph Cluster. Mengupgrade cluster ternyata tidak sesulit yang dibayangkan, hanya perlu beberapa langkah maka Cluster sudah di upgrade.

Sore nya saya diminta untuk membeli Tinta Printer, kebetulan Printer yang ada di kantor sedang kekurangan tinta. Tinta yang digunakan sendiiri khusus printer Epson L310. Tinta printer ini memiliki 4 warna CMYK. Harga per tinta mulai dari 80 ribu.

Setelah membeli tinta dari toko komputer saya dimintai untuk mengisi ulang stok tinta yang ada di printer kantor. Ini merupakan yang pertama kali nya saya mengisi tinta printer. Proses nya cukup mudah, mirip seperti mengisi ulang botol minuman. Karena yang pertama kali nya saya beberapa kali kena tinta saat mengisi nya di printer. Cukup membuat sebel juga karena susah di hilangkan.

Invoice hari ini sudah waktu nya untuk dikirim, kali ini saya yang mengirim nya ke JNE. Setelah mengirim Invoice, saya membuat draf laporan pengiriman nya di Email.

Oke, cukup sekian dari yang dapat saya sampaikan. Terima kasih.

Related Posts

0 komentar

Berkomentarlah sesuai dengan topik yang sedang dibahas. Komentar yang berisi Link aktif akan di hapus oleh Admin. Terima Kasih.

    # Back to Top