Catatan Hari-25 PKL

January 09, 2019

Hari Rabu, Tanggal 9 Januari 2019. Hari ini berjalan seperti biasanya. Saya sampai di kantor pada jam 7.47, pada saat itu belum banyak staff yang hadir di kantor. Pagi ini pak bos tampaknya sudah baikan dah sudah bisa beraktifitas seperti biasanya. Karena pak bos hadir di kantor pagi ini, saat itu ada Briefing. Briefing hari ini pak bos meroverview kegiatan dan perencanaan tim.


Dari yang dapat saya ambil, pertama pak Bos membahas tentang standarisasi pelaksanaan pekerjaan. Standarisasi ini dibuat agar memudahkan proses pekerjaan dan memberikan standar prosedur pada pekerjaan yang terkait.

Lalu pak Bos juga menceritakan masalah nya kemarin berobat di puskesmas/rumah sakit. Sakit janganlah ditunda-tunda, jangan di remehin, yang sudah pasti rugi kan kita sendiri. Dan Satu hal yang sedikit menggelitik tadi adalah ketika pak Bos Vavai di periksa oleh Dokter yang pada saat itu tidak pakai seragam Dokter (baju santai) kesan nya, sangat berbeda dari yang biasanya. Memberikan kesan yang tidak profesional. Hal ini juga bagus untuk menjadi masukan bagi tim excellent yang sedang kunjungan ke klien, harus memakai pakaian yang memang seharusnya.

Selanjutnya pak bos Vavai membahas tentang "Sense of Sales". Secara singkat, maksud Sense of Sales yang bos bicarakan ini adalah jika kita mempunyai 2 Barang Jualan yang berkaitan, kenapa kita tidak jual dan tawarkan ke klien keduanya saja? Contohnya jika kita menjual buku Fundamental Zimbra, kenapa kita tidak menawarkan ke klien buku Mastering Zimbra? Ya hal ini berhubungan dengan inisiatif juga.

Mengingat tentang Sales, sebelumnya pak Bos Vavai pernah membahas tentang "Teknik Membekukan Pasar" Jadi maksudnya jika kita ingin menjual sesuatu, mau itu barang, jasa.. kita bisa mengumumkan produk/jasa tersebut dengan catatan "Akan Segera Tiba!". Hal ini bisa menarik calon pembeli/klien jika memang produk/jasa menarik mata calon pembeli/klien dari awalnya dan bisa juga ditambah kata-kata yang bisa lebih menarik calon pembeli . Contohnya, saya punya rencana membuat buku Windows Server untuk TKJ kelas XI. Kalau mengumumkan buku nya setelah dirilis maka hal ini kurang menguntungkan kita, namun jika saya mengumumkan buku nya 1/2 bulan sebelum buku rilis, maka kesempatan mengait kantong pembeli pun bisa meningkat. Gitu gan.

Ya, cukup sekian pembahasan dari Briefing yang saya ingat tadi. Setelah briefing, saya langsung mengecek Online Shop Excellent. Setelah di cek ternyata ada pesanan, pesanan nya saya terima, terus lanjut membungkus buku nya. Proses Membungkus Buku ini paling lama 15 Menit dan paling cepat 5 Menitan.

Pesanan Buku yang sudah di bungkus, Selanjutnya di kirim ke kurir. Setelah selesai mengirim nya ke kurir, saya mulai kepikiran untuk mencoba belajar dari awal tentang ceph, karena sebelumnya saya sempat lupa :D. Walaupun tidak banyak yang bisa diambil, tapi bisa jadi gunung jika ditumpuk terus.

Selesai belajar tentang Ceph, saya mau mempraktekan nya, namun pada saat praktek saya tidak tahu bagaimana caranya resizing partisi di Linux System. Setelah di cari, artikel nya ada di Serverfault.

Setelah itu saya ditugaskan juga oleh kak Rahmi untuk mempersiapkan Pengiriman Invoice. Selanjutnya mengirim Dokumen Invoice ke JNE.

Selesai membantu ka Rahmi, saya selanjutnya membuat Laporan Pengiriman Buku dan Invoice, habis itu pulang.

Sekian dari Jurnal Hari ini, terima kasih telah membaca.

Related Posts

0 komentar

Berkomentarlah sesuai dengan topik yang sedang dibahas. Komentar yang berisi Link aktif akan di hapus oleh Admin. Terima Kasih.

    # Back to Top